Selamat Berkhidmah Kepemimpinan Baru PCNU Cilacap
Pada Jum’at hingga Minggu dini hari (27-29/4) kemarin, PCNU Cilacap telah menyelenggarakan hajatan besar organisasi untuk mengganti kepengurusan yang telah memasuki masa purna khidmah. Bertempat di Pondok Pesantren Raudlatul Huda, Welahan Wetan, Adipala, kegiatan Konferensi Cabang NU Cilacap tersebut berhasil menetapkan dan memilih duet kepemimpinan baru PCNU Cilacap Masa Khidmah 2018-2023, yakni K. H. Su’ada Adzkiya sebagai Rois Suriah dan K. H. Nasrulloh Muhson sebagai Ketua Tanfidziyah.
Sebagai lembaga pendidikan yang berafiliasi dengan Nahdlatul Ulama, Yayasan Miftahul Huda Kroya tentu turut berbahagia dengan kesuksesan acara tersebut dan mengharapkan agar kepemimpinan yang baru bisa semakin memajukan ghiroh ke-islaman ala Ahlu Sunnah wal Jamaah an-Nahdliyah di wilayah Cilacap.
Ir. K. H. Masjhud Rahmi, Ketua Umum Yayasan Miftahul Huda Kroya, menyatakan, “kami mengucapkan selamat berkhidmah kepada kepengurasan baru PCNU Cilacap. Semoga membawa kebaikan yang semakin besar bagi Cilacap.”
Beliau juga menyatakan kesiapan seluruh elemen Yayasan Miftahul Huda Kroya untuk bekerja sama dengan NU, khususnya PCNU Cilacap. “Yayasan Miftahul Huda Kroya siap bekerja sama dengan pengurus, lembaga, dan seluruh badan otonom NU, untuk melahirkan generasi handal yang siap menjawab tantangan zaman namun tetap ber-manhaj Ahlu Sunnah wal Jamaah an-Nahdliyah,” kata beliau.
Sementara dalam program-program pendidikan yang dijalankan, Kyai Masjhud menyatakan akan senantiasa berikhtiyar mewujudkan generasi Islam yang berwawasan luas dan memiliki karakter keislaman Nahdlatul Ulama, “Kami siap nderek dawuh para kyai untuk memberikan pendidikan Islam yang tawazun, tasamuh, tawasuth, dan I’tidal sesuai dengan apa yang menjadi garis Nahdlatul Ulama,” tambah beliau.
Terpisah, K. Najib Muhammad, Direktur Pelaksana Yayasan Miftahul Huda Kroya, menyatakan bahwa program-program pengkaderan juga telah dan terus dilaksanakan di lingkungan Yayasan, “saat ini, guru dan karyawan telah mengikuti program pengkaderan melalui Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PKPNU) yang telah dijalankan dalam beberapa gelombang. Selain itu, sesuai dengan instruksi K. H. Su’ada Adzkiya, yang juga pengasuh Ponpes Miftahul Huda Kroya, kami juga aktif mengadakan PKPNU kepada para siswa SMA/SMK yang tinggal di Ponpes Miftahul Huda Kroya sebelum mereka lulus,” terang beliau.
Seperti diketahui, selain mengelola lembaga pendidikan yang dimulai dari jenjang PAUD hingga SMA/SMK, pesantren, dan TPQ, Yayasan Miftahul Huda Kroya juga mengelola Klinik Pratama Rawat Inap Masyithoh, dan Radio Buana FM. Hingga saat ini, Yayasan Miftahul Huda Kroya terus berbenah agar mampu memberikan kontribusi yang semakin baik kepada warga Nahdliyin. “Kami mohon doa dari para kyai dan warga nahdliyin agar seluruh elemen Yayasan Miftahul Huda Kroya semakin baik dalam menjalankan perannya dan bisa memberikan kontribusi yang semakin baik kepada warga nahdliyin,” harap Kyai Masjhud.